Sertijab Organisasi

9:47 PM

Selama lima semester kuliah di UPH Surabaya, aku selalu ikut organisasi. Tahun pertama join sama HMJ psikologi, jadi sie minat dan bakat. Tahun kedua sama MPM jadi wakil ketua. Hari ini, officially aku meletakkan segala aktiivitas organisasi hehehe. Rencananya mau fokus kerja dan kuliah. Pas ketuaku menyampaikan sambutan, rasana mata ini panasss banget. Pengen nangis :(. Kebayang lagi suka dukanya bergabung di organisasi. Teringat lagi suasana rapat, dan hari - hari stres ketika event kampus mau diadakan. Belum lagi teman - teman seorganisasi yang sudah membantu dalam suka maupun duka. I love them so much.

Selama dua tahun ini berorganisasi, aku merasa kalau keorganisasian di UPH Surabaya itu great banget. Aku banyak belajar dari organisasi. Mulai dari cara memimpin, berteman, hingga harus menghadapi orang - orang di luar sana.

Tapi dalam hati aku lega, sih. Selama dua semester ini aku banting tulang membagi waktu antara organisasi, kerjaan, dan kuliah.Cukup bikin pusing. I am not a wonder woman, u know.. hehehe.. Setelah sertijab ini, aku merasa bakalan bisa lebih fokus dan lebih memberikan yang terbaik untuk pekerjaan dan kuliah. Apalagi tahun depan, aku punya project baru yang sangat menarik dan challenging untuk digarap. Doain yaa... hehehe

Btw, ini dulu fotoku waktu pertama kali didaulat jadi wakil ketua MPM.

Nah, terus ini fotoku hari ini sama pak Boz ketua MPM (yunus biu) hehehe


Hehehe we change a lot yaa. Pertama, dari segi rambut, kita berdua lebih cool. Pak boz punya jambul, n rambutku jadi lebih lurus hehehe.. aku juga baru nyadar kalau aku pakai sepatu yang sama dengan setahun yang lalu. 
Eniwei, aku senang banget bisa kenal sama pak Boz Yunus. Dia itu ketua yang baik dan rela berkorban. He is my role model. Pernah, waktu ada acara UPH festival, dia itu sering nginep di kampus, tidur di kantor Student Service. Tahun ini dia bakal lulus dari UPH, dan di kemudian hari bakal ikut parpol dan jadi anggota DPR. ALL the best deh pak boz! Indonesia perlu pemimpin yang baik, jujur, dan rela berkorban kayak kamu. Bahkan kalau perlu jadi presiden juga! hehehe.. ntar aku jadiin wakilnya ( asiikk jadi wakil presiden :P) hahaha JK...

Tahun ini, yang menjabat MPM adalah pasangan Vincensia dan Marissa. Sedangkan duo BEM digawangi oleh pasangan Jonathan dan Imanuel. Well, i will tell you something about this duo JO and IMA. Aku percaya mereka bakal membuat perubahan yang positif untuk UPHS. Mereka nie ya, orang - orang yang ciamik polll.. Jo itu orangnya humble banget. Hehehe dia bukan orang yang songong dan di depan layar, tp diam - diam dia bertanggung jawab. Contohnya ukm theatre, dan ketua remaja di gerejanya. Hehehe biasanya aku suka ngomong bahasa inggris sama dia di kelas. 
Ima ini lulusan AFS - YES. hehe satu batch sama aku waktu pertukaran pelajar ke Amerika waktu SMA dulu. Just like any other YES Student. She is very smart. Kalo kerja cak cek dan tegas. hehehe. Dia tipe orang yang pekerja keras. Bayangin, dia itu stay di kampus sampai jam 9 malam setiap hari untuk ngurusin tugas dan organisasi. Luar biasa! Dua duanya ini orang yang cinta Tuhan banget, deh! Makanya aku yakin banget kalau mereka bakal sukses memimpin Bem tahun ini. Jiayou Ima dan JO!

You Might Also Like

0 comments

Like us on Facebook

Flickr Images